Bukan sekedar menumpang tempat, bahkan makanpun berhasil di dapatkan. Sa-at si pemilik rumah makan, ia tidak takut takutnya merengek meminta minta layaknya pengemis. Akan tetapi anehnya yang dimintapun mesra iba dan mau memberikan sebagian makanan yang sedang dimakannya. Ia bahkan bisa bercanda dengan pemilik rumah yang ditumpanginya meskipun ia tidak tahu asal kucing tersebut dari mana dan siapa pemiliknya. Tapi hubungan menjadi dekat lantaran tingkahnya yang lucu dan menggemaskan.
Hingga pada suatu hari, kucing harus pergi meninggalkan rumah. Pemilik rumahpun rindu setelah beberapa lama kucing yang sudah dianggap teman tak lagi muncul. Suatu hari pemilik rumahpun keluar pergi ke suatu tempat, di jalan kebetulan ia berpapasan dengan kucing tersebut, merasa kenal dengan kucing tersebut kemudian ia memanggilnya. Tapi, ternyata kucing imut yang dipanggilnya cuma menjawab "ngeong " satu kali, pemilik rumahpun mengajaknya pulang, tapi ia tidak mau mengikuti.
Kucing yang dilatih dengan benar bisa jinak seperti layaknya anjing yang setia bonding pada majikannya, dia mau diajak jalan -jalan keliling kampung mengikuti di belakang, didepan, disamping namun tidak jauh -jauh.
Langsung saja langkah -langkah nya sebagai berikut.
Pertama kucing yang mau dilatih dibuat nyaman terlebih dulu. Usahakan kucing yang mau dilatih diambil dari anakan. Berilah makanan yang disukai setiap waktu, nantinya makanan tersebut yang akan digunakan sebagai perangsang dalam pelatihan. Setelah diketahui jenis makanan yang paling disukai latihan sudah dapat dimulai.
* Dalam keadaan lapar, berilah makanan tersebut sedikit saja.
* Bukalah pintu rumah, panggil dia dari luar rumah jarak sekitar 2 meter sambil ditunjukkan makanan favoritnya hingga ia menghampiri dan meraih makanan tersebut. Biarkan dia memakannya sampai habis
* Setelah makanan habis, ia akan mengendus minta nambah, setelah itu panggil lagi dia, kali ini pada jarak yang lebih jauh lagi, sekitar 5 m, hingga ia menghampiri dan memakannya ditempat, menunggu dia menghabiskan , elus-eluslah kepalanya dengan penuh kasih sayang.
* Setelah selesai, lakukan hal yang sama, kali ini dalam jarak yang lebih jauh lagi jangkauannya, katakan dengan menambahkan 10 m lebih banyak, dan seterusnya. Lakukan hal tersebut sampai jarak yang sejauh mungkin, misalnya keliling kampung.
Dalam pelatihan ini mungkin pertama akan kesulitan dan perlu kesabaran, namun lama kelamaan sudah terbiasa dan kucing kesayangan sudah mengerti apa yang diinginkan tuannya, hingga untuk seterusnya tidak repot -repot membawa makanan lagi kucing kesayangan akan sudah otomatis mengikuti kemana tuannya pergi sekiranya dipanggil sebagai tanda mengajaknya, pemberian makanan favoritnya bisa diberikan cukup pada saat sudah sampai ke rumah sebagai hadiah. Lakukan itu setiap habis jalan -jalan untuk menguatkan rangsangan pada pikirannya bahwa, jika diajak jalan jalan akan diberi hadiah setelah pulang ke rumah.
Penulis punya pengalaman kucing yang telah di latih sedemikian rupa mampu mengingat memory setelah ditinggal 2 tahun lamanya ternyata masih mengingat tuannya.
Selamat mencoba hai para catlover. Keberhasilan ini pasti menyenangkan sekali.
0 komentar:
Posting Komentar