Rabu, 15 Agustus 2018

4 Tipe Kepribadian Orang Disekitar Kita, Anda Termasuk Yang Mana?



Setelah diadakan penelitihan oleh pakarnya, ternyata kepribadian
manusia digolongkan menjadi 4 tipe kepribadian. Setiap orang bertindak tanduk sesuai jenis kepribadiannya masing-masing.

Keempat tipe kepribadian itu ada disekitar kita, dan termasuk satu diantaranya adalah milik anda. Termasuk tipe kepribadian yang mana anda?, mari kita telusuri satu persatu.

1. SANGUIN

Orang sanguin dikenal ramah, suka berbicara, aktif, penuh inspirasi.

Orang Sanguin pintar mempengaruhi orang lain, tapi juga mudah dipengaruhi. Berbeda orang koleris yang suka memegang kendali atau menjadi pimpinan, orang sanguin cenderung menjadi pengikut saja.

Orang sanguin adalah orang yang pintar membuat kesan, mereka biasanya mempunyai banyak kawan dan mengenal orang penting.

Orang sanguin senang bersosialisasi dan suka menjadi pusat perhatian atau menjadi orang penting. Pintar bermimpi dan berencana tetapi kurang terdorong untuk mewujudkan impiannya.

Orang sanguin sering tidak disiplin dan pelupa.

Kebutuhan mendasar orang sanguin adalah pengakuan dan penghargaan.

Sebagai orang tua, mereka membuat rumah menjadi tempat tinggal yang menyenangkan.

Dalam pekerjaan orang sanguin suka dengan pekerjaan yang rutin dan maraton.

Kekuatan orang sanguin dapat bersahabat dengan siapa saja dan sangat peduli dengan orang lain.

Kelemahan orang sanguin sering tidak disiplin dan tidak menepati janji. Mudah berbicara dengan orang lain tapi kesulitan menjadi pendengar yang baik.

Jumlah orang sanguin dalam masyarakat berkisar 25%-30% dari total populasi.

2. MELANKOLIS

Orang melankolis adalah pribadi yang serius dan tertutup, namun cerdas dan sangat kritis dalam berpikir.

Orang melankolis sangat berhati-hati, teliti, dan suka curiga. Misalnya, mereka suka memeriksa hasil fotokopi yang mereka dapatkan, kewatir tidak sama dengan aslinya. Jika dipuji secara tuluspun mereka masih bertkata, "Anda pasti mempunyai maksud tersembunyi dibalik pujian anda tadi".

Mereka menghitung untung dan rugi suatu hal dengan begitu detail. Sebuah kemampuan yang tidak bisa ditandingi oleh kepribadian-kepribadian yang lain.

Dalam hal otoritas, orang melankolis seperti sama seperti orang phlegmatis yaitu, tidak suka mendesak dan tidak perlu menjadi pemimpin dalam suatu kelompok. Bahkan tidak keberatan tidak mendapat pujian atas apa yang berhasil dilakukan. Tetapi,mereka sangat marah jika disalahkan untuk sesuatu yang tidak mereka perbuat.

Orang melankolis sangat konsisten. Mereka hampir tak pernah salah dalam menyampaikan detail suatu cerita. Mereka percaya bahwa pekerjaan mereka akan mencerminkan diri mereka.

Kebutuhan dasar orang melankolis adalah mendapat jawaban yang bermutu dan didukung oleh data-data yang lengkap dan akurat. Misalnya, jika seorang mellankolis bertanya, "Kapan kita berangkat?" Jawaban "besok" saja, tidak cukup. Jawaban yang disukai, "Kita akan berangkat besok jam 3 sore. Anda harus berkemas dan siap untuk dijemput jam 1.15. Anda bisa membawa dua koper dan satu tas tangan. Dengan demikian kita punya waktu 45 menit ke bandara dan 1 jam melewati pemeriksaan dan sampailah ke gerbang keberangkatan. Sampai bertemu besok jam 1.15".

Kelemahan orang melankolis tidak suka bersosialisasi, tidak suka ambil resiko gagal dan termasuk pribadi yang pendendam.

Sebagai orang tua, mereka sangat baik, karena bersikap konsisten terhadap memberi perlakuan terhadap anak-anaknya.

Jumlah orang melankolis dalam masarakat sekitar 20%-25% dari rotal populasi.


3. KOLERIS

Orang koleris adalah orang dinamis yang memimpikan hal-hal yang mustahil dan bertujuan meraih bintang yang berada di luar jangkauannya. Dia merasa, seperti Robert Browning. "Jangkauan seseorang harus melalui uluran tangannya, kalau tidak, untuk apa surga?" Orang koleris yang kuat selalu mengincar, meraih, dan berhasil. Sementara orang sanguin yang populer bicara dan orang sanguin yang sempurna berpikir, orang kokeris yang kuat mencapai. Dia punya watak yang paling mudah dipahami dan mudah diajak bergaul, selama anda hidup mengikuti aturan emasnya. "Lakukan dengan cara yang sekarang !"

Orang koleris mirip dengan sanguin yang populer dalam hal sama-sama mudah bergaul dan optimis.

Orang koleris bisa berkomunikasi secara terbuka dengan orang lain, dan dia tahu segalanya akan beres, selama dia memegang tampuk pimpinan. Dia lebih banyak bekerja dibanding kepribadian-kepribadian lainnya dan dia memberitahu dengan jelas dimana dia berada.

Orang koleris berorientasi pada tujuan dan mempunyai kualitas kepemimpinan bawaan, dia biasanga menanjak ke puncak dalam karir apa saja yang dipilihnyam.

Mayoritas pimpinan politik dunia berasal dari kaum koleris yang kuat. Kata-kata dari orang koleris yang kuat antara lain, dengan cepat, pengendalian, komandan, keyakinan diri, tekad baja, mendominasi, tekad memegang pimpinan, memasukan, reorganisasi, mesin pembuat keputusan, kekuasaan, pengarahan, kekuasaan, lebih cepat, lengkap.

4. PHLEGMATIS

Orang plegmatis adalah tipe orang yang paling menyenangkan untuk dijadikan kawan. Berlawanan dengan orang koleris yang kuat dan sangat menuntut, orang phlegmatis adalah orang yang manis, tidak mendesak dan tidak suka memerintah. Mereka mempunyai sikap pemalu dan tidak suka menonjolkan diri. Mereka menyukai keramaian dan sosialisasi, sejauhkeramaian itu tidak berpusat pada diri mereka. Orang phlegmatis adalah orang yang sopan dan mempunyai peraturan yang dapam pergaulan.

Orang phlegmatis tidak suka dengan konflik dan pertentangan, lebih senang memberikan dukungan dan melayani serta setuju pendapat orang lain. Dalam sbuah pertengkaran dan perbedaan orang phlegmatis adalah penengah yang baik, karena mereka tidak mudah tersinggung.

Berbeda dengan orang sanguin yang terbuka dan suka berbicara, orang phlegmatis tertutup walaupun mereka senang bersosialisasi. Mereka juga pendengar yang baik dan selera humor yang menggigitn

Dalam mengerjakan pekerjaan, mereka tidak bisa mengerjakan dua pekerjaan dalam satu waktu, dia cenderung pada pekerjaan yang berulang dan monoton atau tidak variasi, sesuatu yang sangat membosankan bagi orang sanguin dan koleris.

Orang phlegmatis adalah penyimpan rahasia yang baik. Jika sudah berjanji untuk merahasiakan sesuatu dia akan setia dengan janjinya untuk tidak membocorkannya.

Orang phlegmatis adalah pengemban perintah yang baik. Mereka yang suka menyerah dan ingin menyenangkan orang lain, membuat mereka tidak mengenal kata "tidak" . Tidak jarang sifat itu dimanfaatkan orang untuk memanipulasinya.

Orang phlegmatis bersifat sentimentil, suka menyimpan kenangan lama, seperti surat-surat, foto-foto, buku-buku dan benda-benda lain yang mempunyai kenangan lama.

Kebutuhan dasar orang phlegmatis adalah penghargaan dan penerimaan. Mereka tak suka menuntut, hidup apa adanya, tenang, sabar, rendah hati, simpatik dan bahagia.

Sebagai orang tua, orang phlegmatis  adalah orang tua yang baik,sabar dan selalu menyediakan waktu buat anak-anaknya.

Kekuatan orang phlegmatis adalah mudah bergaul, menyukai rutinitas, terstur dan efisien, praktis, konservatif, dan dapat diandalkan.

Kelemahan pribadi pblegmati adalah, suka bedada dalam zona nyaman, kadang menjadi penakut, plin plan dan diplomatis.

Saat mendapat satu pertanyaan, akan menjawab dengan lebih dari satu jawaban.

Misalnya anda bertanya, "Mau makan dimana?" Dia akan menjawab, "Dimana saja boleh, disana atau disini"

Orang phlegmatis adalah tipe penonton yang tidak aktif dan kurang berinisiatif, maka lebih suka dibelakang layar dan tidak senang menjadi pusat perhatian.

Jumlah orang phlegmatis dalam masarakat berkisar 30%-35% dari total populasi.

Nah, dari sekian tipe, manakah tipe yang anda punyai, pasti anda sudah mempunyai gambaran jenis kepribadian seperti apakah anda?



0 komentar:

Posting Komentar